Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.
chat box merupakan fasilitas kotak chat untuk memudahkan pengunjung wap, blog, atau web berinteraksi dengan sipemilik wap, blog, web tersebut, atau dengan pengunjung lain.
Dan kali ini
PoalxJava-Wap akan membahas mengenai
cara membuat chat box untuk wap, blog atau web.
Karena chat box yang Saya gunakan adalah chat box dari
cbox.ws, jadi Saya akan membahas cara membuat chat box di
cbox.ws.
Sebenarnya ini sangatlah mudah, silahkan sobat ikuti langkah-langkah berikut:
-
Langsung saja sobat masuk ke http://cbox.ws/getone.php
-
Isikan data pada form yang telah disediakan.
Cbox name: (isikan dengan nama yang sobat inginkan, contoh: poalxjava.cbox.ws)
Email address: (isikan dengan email sobat "yang masih aktif pastinya")
Password: (isi dengan kata sandi yang mudah sobat ingat saja)
Confirm password: (isikan dengan kata sandi yang sobat tulis di atas)
Website: (isi dengan alamat situs sobat, contoh: http://poalover.hexat.com)
Language: (Langsung saja pilih English, maklum Indonesia belum tersedia)
Style: (pilih saja sesuai dengan selera sobat)
-
Setelah data sudah terisi semua, centang tulisan I have read and do agree to the cbox, lalu klik Create my Cbox
-
Setelah itu akan muncul tulisan "your cbox poalxjava was created seccessfully" itu berarti pendaftaran telah berhasil dilakukan.
-
Kemudian tinggal sobat Log in dengan User (cbox name) dan password yang sobat buat tadi.
-
Lalu sobat akan dibawa ke control panel, nah disini sobat bisa berkreasi sendiri untuk tampilan cboxnya.
-
Bila sobat sudah selesai dengan settingan yang sobat inginkan, tinggal sobat klik Publish.
-
Copy semua code seperti ini
yang terdapat pada bagian bawah. Lalu paste pada wap, blog, atau web sobat.
tinggal sobat lihat hasilnya.
Sekian dulu postingan yang bisa saya tulis. Akhir kata.
Wasalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh.